Kummara bersama FISIP Universitas Parahyangan (UNPAR) dan Komunitas Peduli Pendidikan (Pelikan) Keuskupan Bandung bekerja sama menyelenggarakan Bootcamp Kritis Konsumsi Informasi di tanggal 5-6 Februari 2024. Bertajuk “Gamification for Young Voters”, bootcamp ini diikuti oleh sekitar 30 mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Bandung.
Perdalam Pengetahuan dan Skill Sebagai Fasilitator Game-Based Learning
Hari kedua Bootcamp Kritis Konsumsi Informasi diwarnai dengan semangat para peserta untuk menjadi fasilitator muda. Dipandu oleh tim Kummara, para peserta dibekali materi dan praktik langsung untuk memfasilitasi sesi game-based learning Kritis Informasi.
Baca Juga: Kummara Bekali Generasi Muda Skill Berpikir Kritis Lewat Bootcamp Kritis Konsumsi Informasi
Para peserta diajak memahami mengapa penting menyampaikan materi critical thinking dengan media yang menyenangkan dan interaktif seperti game. Materi teknis terkait game-based learning protocol dan langkah-langkah memfasilitasi sesi game-based learning juga dibagikan untuk membekali para peserta dengan pengetahuan yang komprehensif.
Suasana semakin seru saat para peserta dibagi ke dalam kelompok kecil dan berlatih memfasilitasi sesi Game-Based Learning Kritis Informasi. Dibimbing oleh master facilitator dari tim Kummara, mereka belajar mempraktekkan cara menjelaskan cara bermain, memandu sesi, hingga refleksi dan diskusi.
Susun Implementasi dan Berbagi Pengalaman
Sebagai puncak acara, para peserta menyusun action plan untuk implementasi sesi game-based learning Kritis. Bekerja sama dalam tim, mereka merancang strategi dan langkah-langkah yang akan mereka lakukan untuk menyebarkan pengetahuan tentang game-based learning Kritis Informasi di komunitas mereka.
Implementasikan Gamification dan Game-Based Learning Bersama Kummara.
Sebagai consultant company yang sering terlibat dengan banyak employee training di beragam perusahaan, Kummara juga menawarkan gamification dan game-based learning program yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
Kummara membantu banyak organisasi untuk mengimplementasikan konsep game-based learning dan gamifikasi sederhana untuk membuat program belajar menjadi lebih interaktif, efektif dan efisien.
Cari tahu lebih banyak tentang Kummara Learning Program di sini >> https://kummara.com/learning-program/
Related Posts
Tingkatkan Efektifitas Program Onboarding dengan Game-Based Learning dan Gamifikasi
Tingkatkan Efektifitas Program Onboarding dengan Game-Based Learning dan Gamifikasi Apakah program onboarding di...
Integrasi Game-Based Learning dalam Leadership Development Program
1. Definisi, Objektif, dan Implementasi Leadership Development Program Leadership Development Program adalah...
Asah Keterampilan Service Anda Melalui Game: Customer Service 101 Game-Based Learning Program
Pernah merasa kesulitan menghadapi pelanggan yang sulit? Customer Service 101 hadir sebagai solusi inovatif untuk...