Ajak Generasi Muda Pahami Pemilu dan Pilkada 2024 Lewat Game
Peran masyarakat dalam menentukan siapa yang akan memimpin negara tidak hanya berhenti di Pemilu (Pemilihan Umum) saja. Sebentar lagi Pilkada 2024 (Pemilihan Kepala Daerah) juga akan dilaksanakan pada 27 November secara serentak. Artinya edukasi politik perlu terus dijalankan. Pada kesempatan ini mari kita eksplorasi bagaimana game bisa digunakan sebagai media edukasi politik yang lebih kreatif dan efektif. Mengajarkan edukasi politik untuk generasi muda dengan pendekatan game-based learning dan gamifikasi.
Topik yang diangkat adalah tentang apakah edukasi pemilu lewat game bisa lebih dari sekadar menyuguhkan figur calon untuk melompat ataupun berlari.
Kenapa Penting Edukasi Pemilu Lewat Game?
Edukasi pemilu sangatlah penting, khususnya bagi generasi muda. Berdasarkan data, mayoritas pemilih dalam Pemilu hingga Pilkada 2024 akan didominasi oleh generasi milenial dan Gen Z. Namun, tantangan terbesar adalah tingkat partisipasi politik yang masih rendah di kalangan mereka.
Politik seringkali dianggap sebagai sesuatu yang membosankan atau tidak relevan bagi kehidupan sehari-hari oleh anak muda. Oleh karena itu, diperlukan pendekatan yang lebih segar dan menyenangkan untuk meningkatkan minat mereka, dan game dinilai sebagai salah satu media yang tepat.
Selain itu, regenerasi politik menjadi topik krusial. Partai politik membutuhkan sumber daya manusia muda yang memiliki pemahaman politik yang matang, bukan sekadar menjadi pemilih pasif. Dengan memanfaatkan game, para pemuda dapat didorong untuk memahami peran mereka dalam politik lebih dalam dan aktif terlibat dalam proses Pemilu ataupun Pilkada 2024.
Apa Yang Penting Dipahami untuk Edukasi Pemilu Lewat Game?
Game memiliki tiga fungsi utama dalam edukasi: sebagai alat pemetaan, penyampaian pesan, dan evaluasi. Hal ini memberikan peluang besar untuk memanfaatkan game bukan hanya sebagai hiburan, tetapi juga sebagai alat untuk mengukur pemahaman publik tentang kandidat, menyampaikan pentingnya partisipasi aktif dalam pemilu, dan mengevaluasi seberapa baik proses pemilu dan pilkada 2024 berjalan.
Sayangnya, banyak game politik saat ini hanya menyuguhkan hal-hal yang sederhana, seperti figur calon yang berlari-lari. Mari kita ubah cara pandang kita dengan melihat game sebagai alat yang lebih serius dan efektif dalam memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang politik dan pemilu. Ini termasuk memberikan pendidikan tentang hak-hak warga negara, tanggung jawab politik, serta bagaimana memilih kandidat yang tepat berdasarkan penelitian dan janji kampanye mereka.
Pemanfaatan Game Sebagai Media Edukasi Politik, Pemilu dan Pilkada 2024
Berikut beberapa contoh ide pemanfaatan game dalam edukasi politik dan pemilu yang lebih kompleks:
- Game Edukasi Politik yang Berkesinambungan: Game dapat diintegrasikan dalam kurikulum sekolah dan kampus sebagai bagian dari pembelajaran kewarganegaraan. Dengan pendekatan yang berkesinambungan, game bisa menjadi media yang relevan dan terus ditingkatkan kualitasnya dalam menyampaikan pesan-pesan politik kepada generasi muda.
- Media Kampanye Interaktif: Game bisa menjadi alat yang efektif untuk kampanye interaktif, di mana kandidat politik tidak hanya menampilkan wajah mereka, tetapi juga menyampaikan visi, misi, dan apa yang mereka perjuangkan. Hal ini membuat kampanye lebih edukatif dan menarik, dibandingkan hanya mengadakan konser musik yang disisipi pesan kampanye.
- Media Survei Interaktif: Game bisa digunakan sebagai alat survei untuk mengumpulkan data tentang pemahaman dan preferensi pemilih. Dengan demikian, game bukan hanya menjadi alat hiburan, tetapi juga sarana untuk mengukur dan mengevaluasi kebutuhan masyarakat terkait politik dan pemilu.
Tingkatkan Pehamaman Edukasi Politik Berintegritas dengan Politrik
Kummara dengan dukungan dari KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) mengembangkan game-based learning program berjudul Politrik untuk edukasi politik berintegritas. Permainan ini memerlukan fasilitator yang akan memandu peserta sebagai pemain. Para pemain akan menjadi bagian dari tim sukses seorang calon. Dapatkan skor tertinggi dengan menyusun program kampanye yang berintegritas.