
Transformasi Pelatihan Karyawan di Era Remote dan Hybrid
Pandemi Covid-19 telah membawa banyak transformasi atau perubahan dalam siklus kerja. Gaya bekerja secara remote (tidak di kantor) dan hybrid telah mengubah cara kita belajar dan bekerja di lingkungan korporat. Artikel ini akan membahas apa saja perubahan yang terjadi, serta bagaimana kita bisa beradaptasi untuk tetap produktif dan menjaga kesejahteraan mental kita.
Situasi Saat Ini
- Kerja Remote/Hybrid Tetap Ada
Menurut survei McKinsey, lebih dari 350 eksekutif senior merencanakan untuk terus atau bahkan meningkatkan investasi dalam teknologi digital. Menariknya, lebih dari setengah responden melaporkan bahwa produktivitas meningkat sejak bekerja remote. - Reskilling Diperlukan
Karena peningkatan implementasi digital, kebutuhan untuk memperkuat budaya belajar, mindset digital (literasi data), dan soft skills semakin mendesak. Kita perlu siap menghadapi perubahan ini dengan keterampilan baru. - Kesehatan Mental Penting
Data menunjukkan bahwa 42% karyawan secara global mengalami penurunan kesehatan mental. Kondisi ini menyebabkan ketidakhadiran dan penurunan produktivitas. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk fokus pada pembelajaran yang tidak hanya meningkatkan pengetahuan tetapi juga kesejahteraan mental.
Tren Pembelajaran

- Transformasi Pembelajaran Terus Berlangsung
Kita sedang berada dalam eksperimen global yang besar. Pembelajaran online, blended, virtual lead, dan hybrid memerlukan fleksibilitas dan pikiran terbuka. Pembelajaran berbasis game dan gamifikasi, serta pembelajaran elektronik (dengan teknologi) memiliki peluang besar untuk berkembang. - Departemen Pembelajaran sebagai Kurator Konten Digital
Fosway Group melaporkan bahwa pada tahun 2020, permintaan untuk pembelajaran digital meningkat sebesar 71%. Ini menunjukkan bahwa konten digital menjadi semakin penting dalam dunia pembelajaran. - Budaya Pembelajaran Semakin Penting
Ada kebutuhan yang semakin besar untuk meningkatkan budaya belajar, mindset digital (literasi data), dan soft skills. Kita harus mempersiapkan diri dan generasi mendatang dengan keterampilan-keterampilan ini.
Transformasi Pembelajaran dan Pelatihan Menggunakan Game-Based Learning
Kummara hadir untuk membantu banyak perusahaan yang siap bertransformasi dengan menyediakan pelatihan karyawan dengan metode game-based learning secara offline, online maupun hybrid. Kami menawarkan berbagai learning program yang mungkin sesuai dengan kebutuhan perusahaan Anda. Tersedia berbagai tema mulai dari internalisasi core value, leadership, service excellent dan lainnya.
Related Posts

Ramadan, Inspirasi Implementasi Gamifikasi untuk Bangun Budaya Inovasi
Ramadan, Inspirasi Implementasi Gamifikasi untuk Bangun Budaya Inovasi Implementasi gamifikasi bukanlah konsep...

Belajar Gamifikasi Onboarding dari Deloitte: Efektif Tingkatkan Keterlibatan dan Retensi Karyawan
Belajar Gamifikasi Onboarding dari Deloitte: Efektif Tingkatkan Keterlibatan dan Retensi Karyawan Dalam dunia...

Gamifikasi untuk Kesehatan Mental: Solusi Inovatif Atasi Stres untuk Generasi Pandemi
Gamifikasi untuk Kesehatan Mental: Solusi Inovatif Atasi Stres untuk Generasi Pandemi Pandemi Covid-19 membawa...